Pages

Tips Cara Pacaran Awet Langgeng Tahan Lama

Pacaran adalah perkenalan dua insan manusia untuk mencari kecocokan satu sama lain untuk menuju kehidupan berkeluarga (pernikahan). Pacaran bagi sebagian orang adalah hal yang sangat penting. Apalagi jika kamu sudah menemukan pasangan yang pas dengan kriteria. Pastinya kamu akan berusaha sebaik mungkin menjaga hubungan kamu agar awet, langgeng dan tahan lama. Lalu bagaimanakah caranya ?




Hal-hal yang harus dilakukan agar hubungan awet, lamggeng dan tahan lama.

1. Setia
Syarat mutlak agar hubungan kamu sama si dia menjadi langgeng adalah setia. Jangan pernah selingkuh karena ini sangat fatal dan bisa memghancurkan hubungan kalian. Dan kemungkinan besar si dia bakal marah dan benci selama-lamanya kepadamu.

2. Jarak dengan orang lain
Jangan terlalu dekat dengan orang yang lawan jenis bisa-bisa si dia cemburu  dan berfikir yang aneh-aneh dan berujung dengan menuduh tidak jelas dan akhirnya hubungan yang awet, laggeng dan tahan lama hanyalah mimpi. 

3. Jangan egois  dan keras kepala.
Sifat ini sangat tidak baik karena semua orang benci dengan seseorang yang terlalu egois dan keras kepala. Kalau kamu bisa menghilangkan sifat ini hubungan kamu pasti akan langgeng.

4.Jujur
Usahakan selalu jujur ke dia. Apapun masalah yang kamu hadapi usahakan jujur. Si dia pasti akan menghargai kejujuran kamu sehingga hubungan semakin langgeng.

5. Kesabaran
Dalam memahami sifat-sifat si dia kesabaran perlu dipelajari. Jika kamu sudah memahami arti kesabaran ini, pasti akan membuat hubungan yang awet ada di tangan kamu.

6.Mengasikkan
Usahakan selalu membuat hubungan kamu mengasikkan. Jangan sampai si dia bosan dengan hubungan kalian yang monoton. Bisa-bisa si dia berpindah ke lain hati.

7.Kegiatan
 Buat kegiatan-kegiatan kecil tapi berharga bagi hubungan kamu. Misalnya masak bersama, rekreasi bersama dan kegiatan-kegiatan kecil lainnya, sehingga hubungan kalian menjadi tahan lama.

8.Kata sayang
 Ucapkan kata sayang secara rutin berkala. Sehingga si dia tidak pernah ragu dengan perasaanmu. Tapi ingat jangan berlebihan, bisa-bisa membuat si dia ilfeel.

9.Kepercayaan
Buat dia mempercayai kamu seratus persen dengan beribu cara. Kalau dia sudah percaya sama kamu dijamin hubungan kamu dengan dia menjadi langgeng. Tapi kamu juga harus percaya sama dia, jangan cemburuan terus.

10. Jadi diri sendiri
Kamu tidak perlu merubah penampilanmu demi si dia agar terlihat manis atau imut. Jadilah diri sendiri, karena si dia mencintai kamu bukan penampilanmu.

11. Terbuka
Ketika ada hal yang mengganjal dalam hati kamu, katakan saja pada si dia, temukan solusi terbaik dengannya. Kenalkan dia kepada teman-temanmu. Sehingga hubungan kamu menjadi tambah awet langgeng dan tahan lama.

12.Perhatian
Perhatian sangat penting karena si dia merasa kamu peduli kepadanya. Sehingga dia akan memberikan seluruh perhatiannya kepadamu.

13. Tidak posesif
Kalian memang pacaran, tapi pacaran bukan untuk mengekang seseorang secara berlebihan. Pacaran yang baik adalah memberikan ruang kepadanya. Sehingga hubungan kalian menjadi awet, langgeng dan tahan lama.

14. Berikan Privacy
Pacaran mungkin harus terbuka tetapi dia mungkin punya masalah yang tidak perlu kita campuri, berikanlah dia privacy. Hubungan langgeng pasti ada di depan kamu.

15. Keluarga
Ambil hati keluarga si dia. Supaya hubungan kamu disetujuin dan menjadi lancar. Hubungan langgeng, awet pasti jadi milik kamu. Dan juga perkenalkan dia kepada orang tuamu. Si dia pasti merasa kamu sudah percaya kepadanya.

Pembaca yang baik adalah pembaca yang memberi komentar di tulisan yang telah dibaca.
Terimakasih,

2 comments:

Unknown said...

lengkap banget nih infonya.. tinggal gw lakukan aja supaya hubungan gue berjalan baik sampai ke jenjang selanjutnya.. jgn lupa mampir di blog kecil ane ya mas garis-pena.blogspot.com

Unknown said...

makasih bang, makin sayang aja sama pacar saya, hehe

Artikel Terkait